Kamis, 14 Juni 2012




Peran Serta TNI Dalam Galakkan KB
KOTO KAMPAR HULU-Untuk mengalakkan program Keluarga Berencana (KB) di Indonesia, peran serta Tentara Nasional Indonesia (TNI) sangat diperlukan. TNI mempunyai dua potensi yang cukup besar yakni pertama, jaringan penggerakan penyuluhan yang berada disetiap tingkatan wilayah sampai kepedasaan. Dan kedua, jaringan pelayanan berupa Rumah Sakit (RS) dan klinik KB
beserta tenaga medis teknis serta sarana prasarana pendukungnya sampai ke kabupaten/kota.

Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Kampar H Ibrahim Ali, pada acara Pencanangan Bhakti Sosial TNI KB Kesehatan tingkat Kabupaten Kampar tahun 2012, bertempat di Desa Tanjung, Kecamatan Koto Kampar Hulu, Kabupaten Kampar, Kamis (14/06/2012) pagi.

" Saya mengharapkan dalam kegiatan ini terjalin kerja sama yang baik dan harmonis, baik antara TNI dan jajarannya dengan Dinas Kesehatan maupun dengan jajaran pengelolaan program KB serta instansi terkait lainnya, terutama dengan Pemerintah Kecamatan se Kabupaten Kampar," ungkapnya.

Ditambahkanya, Pemerintah Kecamatan (Pemcam) se-Kabupaten Kampar agar memberikan perhatian yang khusus agar membantu mediasi dalam kegiatan ini hingga akhir bulan oktober 2012 mendatang.

" Serta Dinas Kesehatan BPPKB kabupaten Kampar agar dapat memberikan bimbingan monitoring pelaksanaan serta melakukan evaluasi dan penilaian kegiatan bhakti sosial ini," ujarnya.

Ketua pelaksana Kepala Seksi (Pasi) Intetorial, Kodim 0313/KPR Kapten CZI Sudormaji dalam laporannya mengatakan pelaksanaan bhakti sosial ini. " Adapun kegiatan bhakti sosial tersebut yakni meliputi pelayanan KB, pelayanan kesehatan, sunatan massal serta bazar," ucapnya.

Hadir pada acara tersebut, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kampar Hj Eva Yuliana, Kasdim 0313/KPR Mayor Inf Arief Widiantoro, Waka Polres Kampar Kompol Anuardi, Perwakilan BKKBN Provinsi Riau, Kepala Dinas dan Kantor di Lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kampar, Camat se-Kabupaten Kampar dan undangan lainnya.


Tidak ada komentar: