Jumat, 30 November 2012

21 Anggota DPRD Kota Bukit Tinggi Kunjungi DPRD Kampar

BANGKINANG-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bukit Tinggi melakukan
Kunjungan Kerja (Kunker) ke DPRD Kabupaten Kampar, Jum'at siang, 30 November 2012, bertempat di ruang kerja Badan Anggaran (Banggar), Kantor DPRD Kabupaten Kampar, Jalan Lingkar, di Bangkinang.

Kunker tersebut di pimpin Wakil Ketua DPRD H Darwin dari PKS dan Yusra Ade dari Partai Golkar bersama 19 anggota lainnya, siang itu berlangsung singkat dan cepat.

Dalam kunker itu, anggota DPRD Bukit Tinggi di terima langsung oleh Ketua Komisi IV H Januar Rambo dan Ketua BK DPRD Kabupaten Kampar Safi'i Samosir.

Januar Rambo menyampaikan bahwa saat ini, pembahasan di RAPBD Kabupaten Kampar Tahun Anggaran (TA) 2013, telah selesai sesuai dengan target.

" DPRD Kabupaten Kampar telah melaksanakan pembahasan RAPBD TA 2013," ungkapnya sembari menyampaikan pembahasan ini tercepat di Provinsi Riau.

Sementara itu Wakil Ketua H Darwin yang ditemui usai kunker mengatakan banyak hal yang didapat dari kunker ke DPRD Kabupaten Kampar setelah dalam silaturrahmi dan dialog tadi.

" Banyak manfaat dari pertemuan tadi, terutama tentang pembahasan dan kinerja DPRD dalam. Hasil ini akan dibawa sebagai perbandingan untuk diterapkan di DPRD Kota Bukit Tinggi," tukasnya.

Ia menyebutkan anggota DPRD Kota Bukit Tinggi berjumlah 25 orang dengan Tiga unsur pimpinan yakni Ketua dari Partai Demokrat, Wakil Ketua dari PKS dan Golkar.

" Pelajaran yang didapat bagaimana tentang alat-alat kelengkapan DPRD. Dan tentang pembahasan RAPBD 2013 yang begitu cepat dan serta tepat waktu," sebutnya.

Tidak ada komentar: