Senin, 18 Juni 2012

Peringati Isra' Mikraj Nabi Muhammad SAW, Jemaah Masjid Al-Amir Undang Kapolres Kampar

KAMPAR-Dalam rangka memperingati hari Isra' Mikraj Nabi Muhammad SAW tahun 2012 M/1433 H, jemaah Masjid Al-Amir Dusun Pontianak, Desa Ranah, Kecamatan Kampar, Kabupaten Kampar, Ahad (17/06/2012) malam.

Hal itu diungkapkan H Jamaris selaku Ketua Panitia Isra' Mikraj Nabi Muhammad SAW, Jemaah Masjid Al-Amir, Dusun Pontianak, Desa Ranah, Kecamatan Kampar usai acara tersebut.

" Alhamdulillah, peringatan Isra' Mikraj Nabi Muhammad SAW kali terasa meriah sekali dengan kehadiran undangan yakni bapak Kapolres Kampar AKBP Trio Santoso ke Masjid Al-Amir," ujarnya.

Dalam memperingati Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW, ia mengajak kepada seluruh jemaah untuk saling menjaga persatuan san kesatuan sesama makhluk ciptaan Allah. Hidup di dunia ini tentu saling membutuhkan satu sama lainnya.

" Dan yang terlebih penting lagi, mari kita eratkan hubungan tali silaturrahmi diantara kita. Kita juga perlu mendukung program bupati Kampar tentang peningkatan akhlak dan moral," katanya.

Dirinya menghimbau kepada seluruh jemaah dan masyarakat di Dusun Pontianak untuk menjaga keamanan dan ketertiban seperti apa yang telah disampaikan Kapolres Kampar itu dalam sambutannya.

Sementara itu anggota DPRD Kampar Ir H Zulfan Azmi ST MT yang juga didaulat selaku pembawa acara usai acara peringatan Isra' Mikraj menyampaikan bahwa kedatangan orang nomor satu dijajaran Polres Kampar, tentu menjadi kebanggaan dan kehormatan tersendiri bagi para pengurus dan jemaah Masjid Al-Amir khususnya dan umumnya masyarakat Dusun Pontianak.

" Kapolres dikesempatan itu juga menyerahkan bantuan kepada pengurus dan jemaah masjid berupa sal untuk bapak-bapak dan untuk ibu-ibu berupa jilbab dari bantuan istri Kapolres Kampar Ny Ardhyta Kartika Nawangsari Trio Santoso," kata anggota DPRD Kabupaten Kampar Dapil I Kampar, Politisi Partai Bintang Repormasi (PBR).

Zulfan juga tidak lupa mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjalankan apa yang telah disampaikan Kapolres, kerena apa yang sampaikan itu memang sudah selayaknya untuk di aplikasikan di dalam kehidupan sehari-hari.

Tidak ada komentar: